Dihadiri Bupati, Majelis Dzikir Al-Madad Cikates Memperingati Maulid Nabi SAW

Nusantara43 Views

Kuningan, JWNcom – Majelis Dzikir Al-Madad Cikates desa Caracas melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah, Selasa (10/10/2023).

Dalam sambutan panitia maulid Nabi SAW memaparkan dalam laporannya, terima kasih kepada majelis yang sudah hadir dalam kegiatan ini mudah mudahan menjadi berkah, mudah mudahan hadirnya bapak bapak/ibu ibu dapat memicu dan bisa medawamkan, mudah-mudahan kita semua di masukan dalam surga nya Allah, mohon maaf bila mana ada kekurangan mohon dimaafkan.

Bupati H. Acep purnama., SH., MH menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Majlis Dzikir Al-Madad Cikates desa caracas kec. Cilimus tersebut.

Pada kesempatan tersebut Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH berkesempatan hadir yang didampingi oleh camat Cilimus dan kepala desa Caracas.

Menurutnya, lewat kegiatan memaknai peringatan besar itu diharapkan menjadi basis spirit dalam membina, mendidik umat khususnya di Kabupaten Kuningan.

“Momentum gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW yang diisi dengan Tablig Akbar sebagai Uswatun Hasanah untuk mengevaluasi sejauh mana kita sebagai umatnya mampu mencontoh teladan beliau,” ungkapnya.

“Banyak pelajaran yang bisa dijadikan cermin bagi kita sebagai generasi penerus yang dapat dipetik dari perjalanan hidup beliau yang sarat dengan perjuangan dalam membangun umat,” tutup Bupati Kuningan.

Kegiatan Tablig Akbar tersebut menghadirkan penceramah Al ustadz K.H.Agus Saful Bahri S.Ag.

Nampak hadir para peserta kegiatan tersebut dari berbagai daerah di wilayah kecamatan cilimus maupun dari luar kecamatan Cilimus. (RI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *